Ada beberapa alasan memiliki lebih dari satu account di layanan free public misalnya e-mail, terlebih layanan mail popular seperti Gmail. Maklum, ada banyak fasilitas yang ditawarkan di layanan publik asal negeri Israel ini, bersyaratkan acount Gmail.
Selain itu, kepemilikan beberapa account itu, paling tidak, satu atau dua id untuk kebutuhan yang*erat hubungannya dengan pekerjaan. Satu lagi untuk kepentingan yang sifatnya pribadi. Meski begitu, penyedia-penyedia e-mail seperti halnya Google tidak begitu menyukai hal itu. Persoalan identifikasi dan map members.
Karenanya, tidak heran bila dulu para browser hanya mengakses 1 account saja secara bersamaan. Untuk bisa mengakses account id yang lain, Anda harus logout lebih dulu dari account yang sudah masuk lebih dahulu. Atau dengan cara lain, login dengan account baru menggunakan browser lain yang berbeda.
Bagaimana bila hanya menggunakan 1 browser saja? Untungnya kini Google telah memperkenalkan fitur baru Multiple Signin di Gmail sehingga Anda bisa mengakses beberapa account di dalam browser yang sama. Bahkan, cara ini dijamin bekerja di salah satu browser popular seperti Google Chrome, Firefox, Opera, dan Internet Explorer.
- Masuk ke layanan Gmail (www.gmail.com), login menggunakan account Gmail Anda. Anggap saja kita sedang menggunakan browser Firefox.
- Setelah berhasil masuk buka “Account Settings” pada pojok kanan tepatnya pada id account email Anda.
- Pada panel Personal Settings, Anda akan menjumpai opsi Multiple Sign-in. Klik saja tombol Edit.
- Selanjutnya, pilih tanda ON, juga bertanda cek ke semua pilihan yang ada, akhiri dengan klik tombol Save. Agar setting Anda bekerja, Anda harus Sign Out dari account Gmail, lalu login sekali lagi.
- Untuk bisa menggunakan account gmail yang lain, arahkan ke pojok kanan tepatnya pada id account email Anda, lalu klik Switch Account.
- Bila sudah, Anda akan mendapatkan opsi Sign in to another Account, yang artinya, gerbang masuk ke account Gmail yang lain, tanpa perlu logout id yang sudah masuk. Untuk login ke account Gmail yang lain itu, klik saja tombol Sign in to another Account.
Lakukan entry login seperti biasa. Dengan cara ini, Anda tidak perlu buka browser lain hanya untuk membuka Gmail dengan id yang berbeda-bedaa. Meski begitu, satu-satunya batasan dari trik ini adalah bahwa Anda tidak dapat mengakses beberapa account Blogger atau Picasa. Tentu, cara ini hanya bekerja untuk account Gmail.
0 komentar:
Posting Komentar