Sabtu, 28 Januari 2012

Sembunyikan Data Penting Anda

           Bila Anda punya banyak data penting pada PC atau notebook dan biasanya sering juga orang lain menggunakan PC atau notebook Anda. Maka yang perlu Anda butuhkan adalah pengamanan data tersebut agar tidak bisa diakses oleh orang lain.
           My Lockbox merupakan salah satu tool yang cukup bagus untuk melindungi data Anda dengan jalan menyembunyikannya (hidden) dan memasang password. Artinya data folder tadi tidak akan tampak, jika ada orang lain yang menggunakan PC atau notebook bisa mendeteksinya, maka dia harus melewati sistem password.
           Mungkin yang perlu diingat adalah folder itu tidak hanya tersembunyi dari pandangan, tetapi juga tersembunyi dari sistem dan aplikasi, dan akan tetap tersembunyi bahkan jika komputer dijalankan dalam safe mode.
           Tetapi bila Anda ingin lebih mengamankan data, maka Anda bisa menggabungkan My Lockbox dengan sistem enkripsi file seperti TrueCrypt. Folder yang dilindungi (lockbox) akan disembunyikan dari setiap pengguna dan aplikasi pada sistem Anda, termasuk Administrator dan System itu sendiri. Jadi akan sangat sulit untuk mengakses lockbox tidak hanya dari komputer lokal.
           Program ini sangat mudah digunakan. Anda dapat mengatur lokasi lockbox dan password saat proses setup. Setelah setup selesai, lockbox akan disembunyikan dan dikunci sampai Anda memasukkan password yang valid.
          My Lockbox Control Panel akan mengijinkan Anda untuk mengubah semua parameter dasar dengan mudah seperti: lokasi lockbox, status protection, dan password.
Selain itu, user interface memberikan pilihan untuk berganti skin yang sesuai dengan selera Anda.

Download : Here..!!!

0 komentar:

Posting Komentar